banner 728x250

Tak Sesuai Spek, Kasatker Perintah Kontraktor Bongkar Pekerjaan Hotmix Di Naioni Senilai Rp 19,1 M

Berita76.Com
banner 120x600
banner 468x60

Azhari meminta tim media ini untuk terus melakukan pemantuan pekerjaan pembongkaran dan penggantian hotmix oleh kontraktor pelaksana.

Teman-teman wartawan bisa memantau bahwa kontraktor akan membongkar dan mengganti pekerjaan hotmix yang tidak sesuai kontrak tersebut,” tegasnya.

banner 325x300

Pantauan tim media ini dalam beberapa hari terakhir, pekerjaan hotmix Proyek Pembangunan IJD di Kelurahan Naioni dengan nilai sekitar Rp 19,1 Miliar tersebut hampir selesai. Sebagian jalan sudah dihotmix oleh kontraktor pelaksana. Sayangnya, sebagian besar hotmix jalan tersebut diduga tidak sesuai Spek.

Hotmix tersebut tampak hitam tapi daya rekatnya sangat kurang. Tampak hotmix tersebut terbongkar dan hancur di banyak titik. Hotmix tampak terbongkar ketika dilalui oleh kendaraan roda 4 dan 6 (mobil, red,- ). Bahkan hotmix yang terbongkar tersebut dapat dicungkil dan hancur di ujung jari tangan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun tim media ini, proyek Pembangunan Jalan Kelurahan Naioni tersebut merupakan proyek Tahap I Inpres Jalan Daerah (IJD) tahun 2023. Pagu dana sebesar Rp 19.537.500.000. Volume Pekerjaan sepanjang 5,5 km.

Proses pelelangan paket pekerjaan tersebut  dimenangkan oleh PT. Gelora Megah Sejahtera dengan Nomor kontrak HK.-2-3-Bb10.5.1/231, tertanggal 17 Juli 2023. Nilai kontrak paket ini sebesar Rp 19.129.712.000,-. dengan Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK, red,- ) Nomor: HK/0124-Bb10.5.1/234. (B76/tef )

banner 325x300